Pakai Rok Panjang, Muslimah Perancis Dilarang Masuk Kelas
Reporter :
Sandy | Kamis, 30 April 2015 08:05
Ilustrasi (Reuters/Al Arabiya)
Padahal rok yang dipakainya tidak ada yang istimewa. Rok itu biasa saja, tidak ada yang mencolok. Tidak ada simbol agama apapun di atasnya.
Dream - Kasus gadis Muslim dilarang masuk kelas karena memakai rok hitam panjang menuai kecaman dari warga Perancis.
Gadis 15 tahun bernama Sarah itu ditolak masuk kelas sebanyak dua
kali oleh kepala sekolah, karena memakai rok panjang berwarna hitam.
Alasannya, busana itu dianggap tidak sesuai dengan prinsip sekularisme
yang dianut Perancis.
Pihak sekolah mengatakan rok panjang, populer di kalangan wanita Muslim, menunjukkan afiliasi agama secara mencolok.
Pakaian seperti itu dilarang dipakai di sekolah-sekolah menurut undang-undang sekularitas yang ketat Perancis.
"Gadis itu bukan dilarang masuk kelas, ia diminta untuk pulang dan
kembali dengan pakaian yang lebih netral. Namun tampaknya ayahnya tidak
ingin dia kembali ke sekolah," kata Patrice Dutot, pejabat dinas
pendidikan kota Charleville-Mezieres kepada AFP dikutip Al Arabiya, Kamis 30 April 2015.
Dutot menambahkan para siswa Muslim selalu melepas hijab mereka, sebelum memasuki lingkungan sekolah, seperti yang ditetapkan oleh undang-undang.
Sesuai undang-undang yang diterbitkan pada 2004, warga Perancis dilarang memakai simbol-simbol keagamaan di sekolah-sekolah.
Simbol-simbol yang dimaksud termasuk hijab, kipaa atau peci Yahudi
dan salib. Namun simbol-simbol agama yang 'tak terlalu mencolok' masih
diperbolehkan.
Kepada harian lokal L'Ardennais, Sarah mengatakan bahwa rok
yang dipakainya tidak ada yang istimewa. Rok itu biasa saja, tidak ada
yang mencolok. Tidak ada simbol agama apapun di atasnya.
Kasus Sarah dengan hashtag #JePorteMaJupeCommeJeVeux ini
menjadi trending topic di Twitter Perancis pada hari Selasa. Hashtag
Sara itu jika diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris berarti 'Aku memakai
rok karena aku menyukainya'.
Namun dinas pendidikan setempat mengatakan dalam sebuah pernyataan
bahwa memakai rok semacam itu bisa menjadi pemicu 'provokasi'.
Menurut CCIF, pemantau Islamophobia, sekitar 130 siswa ditolak masuk
kelas tahun lalu karena memakai pakaian yang dinilai terlalu mencolok
secara keagamaan. (Ism)
http://www.dream.co.id/orbit/pakai-rok-panjang-gadis-muslim-perancis-dilarang-masuk-kelas-150429b.html
Penulis : Drs.Simon Arnold Julian Jacob
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
ORANMG PINTAR UNTUK TAMBAH PENGETAHUAN PASTI BACA BLOG 'ROTE PINTAR'. TERNYATA 15 NEGARA ASING JUGA SENANG MEMBACA BLOG 'ROTE PINTAR' TERIMA KASIG KEPADA SEMUA PEMBACA BLOG 'ROTE PINTAR' DIMANA SAJA, KAPAN SAJA DAN OLEG SIAPA SAJA. NAMUN SAYA MOHON MAAF KARENA DALAM BEBERAPA HALAMAN DARI TIAP JUDUL TERDAPAT SAMBUNGAN KATA YANG KURANG SEMPURNA PADA SISI PALING KANAN DARI SETIAP HALAM TIDAK BERSAMBUNG BAIK SUKU KATANYA, OLEH KARENA ADA TERDAPAT EROR DI KOMPUTER SAAT MEMASUKKAN DATANYA KE BLOG SEHINGGA SEDIKIT TERGANGGU, DAN SAYA SENDIRI BELUM BISA MENGATASI EROR TERSEBUT, SEHINGGA PARA PEMBACA HARAP MAKLUM, NAMUN DIHARAPKAN BISA DAPAT MEMAHAMI PENGERTIANNYA SECARA UTUH. SEKALI LAGI MOHON MAAF DAN TERIMA KASIH BUAT SEMUA PEMBACA BLOG ROTE PINTAR, KIRANYA DATA-DATA BARU TERUS MENAMBAH ISI BLOG ROTE PINTAR SELANJUTNYA. DARI SAYA : Drs.Simon Arnold Julian Jacob-- Alamat : Jln.Jambon I/414J- Rt.10 - Rw.03 - KRICAK - JATIMULYO - JOGJAKARTA--INDONESIA-- HP.082135680644 - Email : saj_jacob1940@yahoo.co.id.com BLOG ROTE PINTAR : sajjacob.blogspot.com TERIMA KASIH BUAT SEMUA.