alamat email

YAHOO MAIL : saj_jacob1940@yahoo.co.id GOOGLE MAIL : saj.jacob1940@gmail.com

Minggu, 07 Juni 2015

MENARIK PELANCONG MELALUI KONSER MUSIK SASANDO

Menarik Pelancong melalui Konser Musik Sasando

Jumat, 2 November 2012 | 15:51 WIB

KUPANG, KOMPAS.com - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur, berencana menggelar Konser Musik Sasando di Kupang pada 13 November 2012.

"Konser Musik Sasando ini digelar dalam kerangka tahun kunjungan wisata Nusa Tenggara Timur dan Sail Komodo 2013," kata Kepala Seksi Promosi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi NTT, Bona Rumat di Kupang, Jumat (2/11/2012).
Menurut Bona, kesepakatan mengenai pelaksanaan Konser Musik Sasando itu sudah dilakukan bersama antara Kemenparekraf dan Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), termasuk menetapkan waktu dan tempat pelaksanaan.
Bona mengatakan, sesungguhnya konser musik ini digelar pada Oktober lalu, tetapi tertunda karena bertepatan dengan pelaksanaan festival wisata perbatasan Timor Leste Indonesia (Timoresia) di Atambua, Ibu Kota Kabupaten Belu pada 26-27 Oktober 2012 dengan melibatkan para seniman ke dua negara.

"Kegiatan ini diinisiasi oleh Direktoral Jenderal Pemasaran Pariwisara Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif sebagai ajang promosi destinasi di wilayah perbatasan antara Indonesia-Timor Leste," katanya.
Bona memaparkan dalam Konser Musik Sasando ini diperkirakan jumlah peserta bisa mencapai 400 orang karena peminat dari berbagai usia dalam memainkan musik sasando ini cukup tinggi.

Sasando adalah salah satu alat musik tradisional yang berasal dari Pulau Rote, wilayah terselatan Indonesia. Alat musik tersebut terbuat dari daun lontar yang dikeringkan dan diberi tiga helai senar yang dimain membentuk sebuah lagu.
Selain mendorong pertumbuhan pariwisata di NTT, lanjut Bona, Konser Musik Sasando ini juga sekaligus untuk melestarikan budaya bangsa dan negara yang akhir-akhir ini mulai hilang karena perubahan zaman. "Ini merupakan salah satu bentuk untuk mempertahankan identitas bangsa Indonesia," katanya.

Banyak alat musik tradisional yang punya nilai jual di dunia internasional sudah dilupakan, sehingga perlu dikembangkan kembali untuk menunjukan citra bangsa Indonesia. "Kita punya banyak alat musik tradisional yang memiliki nilai jual tinggi tetapi sudah mulai dilupakan, seperti alat musik sasando. Alat musik ini punya nilai seni dan budaya yang harus dipertahankan oleh bangsa Indonesia," ujar Bona.
Karena itu, Bona mengharapkan, Konser Musik Sasando ini bisa menjadi agenda tetap tahunan pariwisata nasional, sehingga bisa menjadi salah satu agenda menarik wisatawan berkunjung ke NTT.


I Made Asdhiana
http://travel.kompas.com/read/2012/11/02/15513446/Menarik.Pelancong.melalui.Konser.Musik.Sasando

Penulis : drs.Simon  Arnold Julian Jacob


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ORANMG PINTAR UNTUK TAMBAH PENGETAHUAN PASTI BACA BLOG 'ROTE PINTAR'. TERNYATA 15 NEGARA ASING JUGA SENANG MEMBACA BLOG 'ROTE PINTAR' TERIMA KASIG KEPADA SEMUA PEMBACA BLOG 'ROTE PINTAR' DIMANA SAJA, KAPAN SAJA DAN OLEG SIAPA SAJA. NAMUN SAYA MOHON MAAF KARENA DALAM BEBERAPA HALAMAN DARI TIAP JUDUL TERDAPAT SAMBUNGAN KATA YANG KURANG SEMPURNA PADA SISI PALING KANAN DARI SETIAP HALAM TIDAK BERSAMBUNG BAIK SUKU KATANYA, OLEH KARENA ADA TERDAPAT EROR DI KOMPUTER SAAT MEMASUKKAN DATANYA KE BLOG SEHINGGA SEDIKIT TERGANGGU, DAN SAYA SENDIRI BELUM BISA MENGATASI EROR TERSEBUT, SEHINGGA PARA PEMBACA HARAP MAKLUM, NAMUN DIHARAPKAN BISA DAPAT MEMAHAMI PENGERTIANNYA SECARA UTUH. SEKALI LAGI MOHON MAAF DAN TERIMA KASIH BUAT SEMUA PEMBACA BLOG ROTE PINTAR, KIRANYA DATA-DATA BARU TERUS MENAMBAH ISI BLOG ROTE PINTAR SELANJUTNYA. DARI SAYA : Drs.Simon Arnold Julian Jacob-- Alamat : Jln.Jambon I/414J- Rt.10 - Rw.03 - KRICAK - JATIMULYO - JOGJAKARTA--INDONESIA-- HP.082135680644 - Email : saj_jacob1940@yahoo.co.id.com BLOG ROTE PINTAR : sajjacob.blogspot.com TERIMA KASIH BUAT SEMUA.