Dipilih TNI AU, Ini Keunggulan Pesawat
Tempur Sukhoi SU-35
maiwanews
– TNI Angkatan Udara akan mempensiunkan skuadron pesawat F-5E/F Tiger
II. Sebagai gantinya, Pemerintah Indonesia pertimbangkan Sukhoi SU-35
buatan Rusia, JAS-39 Gripen dari Swedia, dan F-16 Block 52+ Fighting
Falcon buatan Amerika Serikat.
Namun TNI AU sebagai pihak pengguna, cenderung lebih memilih Sukhoi
SU-35. “Yng dipilih TNI AU adalah menempatkan Sukhoi 35 paling atas,”
kata Panglima TNI, Jenderal Moeldoko di Lanud Halim Perdanakusumah,
Jakarta Timur, Kamis (15/1/2015) lalu.
Sukhoi SU-35 adalah pesawat tempur multiperan hasil pengembangan
generasi sebelumnya, SU-27. Menggunakan teknologi generasi ke-5, SU-35
dikembangkan untuk menandingi pesawat tempur buatan Amerika Serikat F-15
Eagle dan F-16 Fighting Falcon.
Kecuali teknologi siluman, semua karakteristik Su-35 diklaim bahkan
mampu melampaui satu-satunya pesawat tempur generasi kelima yang ada
sekarang, F-22 Raptor buatan Amerika.
Masuk dalam kategori generasi 4++, teknologi SU-35 dibuat setara
dengan generasi 5 dengan karakteristik yang dilengkapi mesin 117
produksi AL-31F yang lebih bertenaga, sistem fly-by-wire digital, radar
multi-mode, detektor inframerah, dan sistem pengereman yang akan
meningkatkan kemampuan dalam manuver tempur.
Soal persenjataan, SU-35 dilengkapi dengan rudal udara-ke-udara dan
rudal udara-ke-permukaan, termasuk rudal jarak jauh. Ditempatkan di 12
stasiun senjata, Su-35 mampu mengangkut persenjataan maksimal 8.000 kg.
Sistem kendali radar Irbis-E yang dipasang di Su-35 memiliki
kemampuan mendeteksi sasaran di udara pada jarak hingga 400 km, mampu
melacak hingga 30 sasaran sekaligus, serta menyerang 8 di antaranya
secara simultan.
Saat ini selain F-16 buatan Amerika serta pesawat tempur buatan Korea
Selatan dan Brazil, satu skuadron pesawat tempur Sukhoi jenis SU-27 dan
SU-30 buatan Rusia telah memperkuat alat utama sistem persenjataan
(alutsista) Indonesia.
http://berita.maiwanews.com/dipilih-tni-au-ini-keunggulan-pesawat-tempur-sukhoi-su-35-39141.html
Penulis : Drs.Simon Arnold Julian Jacob
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
ORANMG PINTAR UNTUK TAMBAH PENGETAHUAN PASTI BACA BLOG 'ROTE PINTAR'. TERNYATA 15 NEGARA ASING JUGA SENANG MEMBACA BLOG 'ROTE PINTAR' TERIMA KASIG KEPADA SEMUA PEMBACA BLOG 'ROTE PINTAR' DIMANA SAJA, KAPAN SAJA DAN OLEG SIAPA SAJA. NAMUN SAYA MOHON MAAF KARENA DALAM BEBERAPA HALAMAN DARI TIAP JUDUL TERDAPAT SAMBUNGAN KATA YANG KURANG SEMPURNA PADA SISI PALING KANAN DARI SETIAP HALAM TIDAK BERSAMBUNG BAIK SUKU KATANYA, OLEH KARENA ADA TERDAPAT EROR DI KOMPUTER SAAT MEMASUKKAN DATANYA KE BLOG SEHINGGA SEDIKIT TERGANGGU, DAN SAYA SENDIRI BELUM BISA MENGATASI EROR TERSEBUT, SEHINGGA PARA PEMBACA HARAP MAKLUM, NAMUN DIHARAPKAN BISA DAPAT MEMAHAMI PENGERTIANNYA SECARA UTUH. SEKALI LAGI MOHON MAAF DAN TERIMA KASIH BUAT SEMUA PEMBACA BLOG ROTE PINTAR, KIRANYA DATA-DATA BARU TERUS MENAMBAH ISI BLOG ROTE PINTAR SELANJUTNYA. DARI SAYA : Drs.Simon Arnold Julian Jacob-- Alamat : Jln.Jambon I/414J- Rt.10 - Rw.03 - KRICAK - JATIMULYO - JOGJAKARTA--INDONESIA-- HP.082135680644 - Email : saj_jacob1940@yahoo.co.id.com BLOG ROTE PINTAR : sajjacob.blogspot.com TERIMA KASIH BUAT SEMUA.